Twitter

Arti Hisab Hari Kiamat Menurut Al Quran

Author Unknown - -
Home » , » Arti Hisab Hari Kiamat Menurut Al Quran

Adapun tentang arti Hisab di hari kiamat, Fiman Allah swt. dalam Al-Qur'an surat Al-Insyiqaq (84) ayat 7-13: Artinya: "Maka adapun orang yang catatannya diberikan dari sebelah kanannya, maka dia akan diperiksa dengan pemeriksaan yang mudah, dan dia akan kembali kepada keluarganya (yang sama-sama beriman) dengan gembira. Dan adapun orang yang catatannya diberikan dari sebelah belakang, maka dia akan berteriak "Celakalah aku!" Dan dia akan masuk ke dalam api yang menyala-nyala (neraka).Sungguh dia dahulu (di dunia bergembira di kalangan keluarganya yang sama-sama kafir). 
Hisab artinya perhitungan. Semua amal perbuatan manusia selama di dunia akan diperhitungkan. Semua perbuatan manusia dicatat dalam buku (laporan). Semua orang dapat mengetahui isi buku laporan itu, walaupun orang tersebut tidak dapat membaca. Laporan itu diberikan kepada masing-masing orang dalam posisi yang berbeda. Ada yang menerima dari sebelah kanan dan ada yang menerima dari sebelah kiri. Ada yang menerima dengan wajah yang gembira, dan ada pula yang menerima dengan wajah penuh ketakutan. 
Suasana pada waktu itu amat mencekam dan menakutkan. Orang tidak mungkin lagi dapat berdusta atau membela diri. Semua anggota badan dan semua amal nampak hidup dan berbicara memberikan kesaksian. Dari hasil perhitungan itulah ditentukan balasan dan amal perbuatan manusia. Orang-orang yang selama hidupnya di dunia melakukan amal shaleh akan mendapatkan imbalan yang menyenangkan di surga. Sebaliknya, orang-orang yang berbuat kejahatan dan kemaksiatan, tidak beriman akan mendapat balasan berupa azab di neraka

Artikel Terkait: